Bantul (DIY), INANEWS.id - Kebakaran melanda sebuah ruang kamar rumah di Padukuhan Jomegatan, Kalurahan Ngestiharjo, Kapanewon Kasihan, Kabupaten Bantul, Selasa (6/1/2026) siang. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 11.30 WIB dan menghanguskan kamar yang berada di lantai dua rumah milik Pardiono.
Kapolsek Kasihan bersama jajaran langsung mendatangi lokasi kejadian setelah menerima laporan warga. Petugas dari Polsek Kasihan, Pamapta Polres Bantul, serta Unit Inafis diterjunkan untuk melakukan pengamanan dan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Baca juga: https://www.inanews.id/2026/01/fasilitas-baru-polsek-tepus-diresmikan.html
Kasi Humas Polres Bantul, Iptu Rita Hidayanto, mengatakan kebakaran pertama kali diketahui setelah warga mendengar dua kali suara ledakan dari dalam kamar yang saat itu dalam keadaan kosong. "Saksi melihat asap tebal disertai api yang sudah membesar dari kamar lantai dua," kata Rita dalam keterangannya.
Menurut Rita, kamar tersebut merupakan milik MB (22), yang saat kejadian sedang tidak berada di rumah. Kamar ditinggalkan sejak pukul 09.30 WIB karena yang bersangkutan pergi untuk keperluan kontrol ke rumah sakit.
Warga sekitar sempat berupaya memadamkan api secara manual sebelum bantuan tiba. Api akhirnya berhasil dipadamkan setelah dua unit mobil pemadam kebakaran dari Kabupaten Bantul dikerahkan ke lokasi.
Baca juga: https://www.inanews.id/2026/01/polres-bantul-rotasi-sejumlah-kapolsek.html
Akibat kebakaran tersebut, sejumlah barang di dalam kamar terbakar, antara lain kasur kapuk, lemari, pakaian, satu unit laptop, telepon seluler, serta uang tunai. Selain itu, bagian plafon lantai dua rumah juga mengalami kerusakan.
"Total kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp 20 juta," ujar Rita. Ia menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Berdasarkan hasil pemeriksaan awal Inafis Polres Bantul, kebakaran diduga dipicu oleh korsleting listrik. Sementara suara ledakan yang terdengar diduga berasal dari tabung hairspray yang tersimpan di dalam kamar tersebut.
(ALX)

Social Header